Assalamu’alaikum wr.wb.
Salam bahagia bagi seluruh wisudawan yang Insya Allah akan dilaksanakan tnggal 31 Oktober 2020. Sehubungan dengan kegiatan tersebut Insya Allah wisudawan UNUSA akan difasilitasi melalui sebuah aplikasi sistem informasi yang berfungsi untuk :
- Presensi kehadiran wisudawan dalam gladi bersih dan hari H wisudawan
- Link zoom wisudawan (sesuai kelompok pembagian dan nomor urutnya) akan didistribusikan melalui aplikasi ini. Untuk mendapatkan link zoom wisudawan harus melakukan presensi kehadiran dulu. Untuk link zoom yang telah diperoleh oleh wisudawan perlu diperhatikan bahwa LINK ZOOM DILARANG SALING DISHARE ke wisudawan lain.
- Foto wisudawan yang telah terkumpul sedang kami proses mapping kedalam apilikasi. Jika setelah login kedalam aplikasi ini foto tidak tampil/tidak sesuai maka wisudawan WAJIB untuk unggah Foto secara mandiri (Batas waktu unggah foto adalah hari Kamis, 29 Oktober 2020 jam 13.00 WIB). Foto ini diperlukan sebagai backup jika pada saat pemanggilan peserta penyerahan salinan ijazah live zoom peserta tidak bisa terhubung dengan baik/tidak tampil.
- Menginformasikan urutan seluruh wisudawan, sehingga wisudawan mengetahui urutan pemanggilan saat penyerahan salinan ijazah
- Distribusi eBook wisuda hanya dilakukan melalui aplikasi ini dan dalam bentu PDF, mengingat di dalam eBook Buku Wisuda terdapat identitas dan kontak wisudawan
- Pengumuman dan Rundown wisuda, gladi wisuda
- Tata tertib pelaksanaan wisuda
Untuk mengakses sistem informasi Wisuda UNUSA, wisudawan perlu melakukan langkah-langkah berikut :
- Mengakses melalui link http://wisuda.unusa.ac.id
- Login menggunakan akun (username dan password) yang digunakan untuk mengakses sim.unusa.ac.id
Demikian informasi ini disampaikan, atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih.
Wassalamu’alaikum
Tim Wisuda UNUSA 31 Oktober 2020
Note :
- Jika ada kendala silahkan menghubungi TIM IT UNUSA
- Mhn bantuan menyebarkan informasi ini kepada seluruh wisudawan UNUSA yang akan melaksanakan wisuda pada tanggal 31 Oktober 2020